Monumen Urban - Hell's Kitchen - Bagian Kedua

Bagian 1

Transformasi Kapal Perang

     Agar menarik perhatian -- terutama pengguna jalan tol -- bentuk fisik bangunan dirancang kontras dengan suasana datar dermaga dan dinding-dinding masif deretan gudang. Mulai dari akses pencapaian monumen -- jembatan penyebrangan yang melintasi jalan tol -- sampai bentuk keseluruhan bangunan melambangkan pergolakan antara dua gaya sebagai gambaran karakter wawasan Hell's Kitchen yang penuh kekerasan. Bentuk transformasi kapal perang (alat pembunuh yang mencerminkan kekerasan) yang terkoyak-koyak oleh sirip-sirip tajam lambang kekerasan.
Miniatur Monumen, Monumen Urban - Hell's Kitchen

     Mewujudkan fungsi monumen yang bersifat edukatif, interior bangunan -- terdiri dari satu level, mezanin dan dekat permukaan air -- diusulkan sebagai galeri berisi karya seni, antara lain seni fotografi dilatari penjelasan audio yang menceritakan tentang sejarah Hell's Kitchen.