Futuroscope - Bagian Ketiga


Futuroscope
Beberapa bangunan yang ada di antaranya Kinemex, menam­pilkan wujud lain dalam idiom arsitekturainya.  Kinemex mencoba menampilkan batu karang kristal terbesar di dunia dengan keting­gian 35 meter, berat lebih dari 250 ton, dan permukaan dinding berupa rangkaian cermin seluas 4250 meter persegi.  Keistimewaan dari gedung ini adalah kemampuan cermin-cermin pembungkusnya untuk membersihkan sendiri permukaannya (self cleaning mirror).  Kinemex menggunakan pengungkit hidrolis untuk mengangkat layar seluas 600 meter persegi sehingga pengunjung bisa keluar dari bawah layar.  Berdaya tampung sebanyak 400 pengunjung, Kinemex pada saat ini menampilkan kehidupan fauna di taman alam Serengeti, di perbatasan Kenya dan Tanzania.
Gedung Permadani Ajaib (Le Tapis Manique) merupakan gedung bioskop Imax biasa yang memiliki keunikan layar kaca di lantai ruangan.  Pengunjung menikmati tontonan tidak hanya dalam dimensi luasan layar, melainkan juga dalam dimensi lain di bawah tempat duduknya sehingga kesan permadani ajaib yang terbang melintasi alam indah benar-benar terasa.  Sistem Double Imax ini dibiarkan terlindung dalam bentuk bangunan yang menggambarkan pipa-pipa orgel sebuah katedral bermandi ca­haya.